Friday 15 February 2013

Cara Mencegah Pori-pori Membesar

Cara Mencegah Pori-pori Membesar

Cara mencegah pori-pori membesar yang perlu anda perhatikan dalam merawat kecantikan dan kesehatan kulit, cara mencegah pori-pori membesar melalui langkah mudah dalam melakukan perawatan wajah anda sehari-hari agar mencegah berbagai masalah pada wajah yang diakibatkan dari membesarnya pori-pori pada wajah seperti jerawat dan komedo. Pori-pori yang membesar dapat saja anda samarkan dengan melakukan cara menyamarkan pori-pori wajah dengan make up, namun sebaiknya anda coba cara mencegah pori-pori membesar ini pada wajah anda.

Membesarnya pori-pori pada wajah yang ditimbulkan dari berbagai hal perlu anda perhatikan kembali dalam melakukan perawatan terhadap wajah anda. Masalah yang ditimbulkan dengan membesarnya pori-pori pada wajah ini juga dapat menimbulkan suatu masalah tersendiri. Bukan hanya dapat menimbulkan jerawat atau komedo saja, ketika membesarnya pori-pori pada wajah anda tentunya dapat dengan mudah kotoran maupun bakteri menempel pada wajah anda yang bisa saja menyebabkan infeksi bahkan peradangan pada kulit.

Hal yang perlu anda perhatikan dalam melakukan cara mencegah pori-pori membesar adalah dengan melakukan beberapa kebiasaan yang tepat dalam melakukan perawatan terhadap wajah anda.

Pastikan wajah anda dalam keadaan bersih, terbebas dari kotoran, debu bahkan dari sisa make up yang masih menempel. Tersumbatnya pori-pori ini akan mengakibatkan pembesaran bahkan terjadinya infeksi pada kulit. Lakukan cara membersihkan wajah ketika hendak tidur, agar lebih bersih sempurna anda dapat menggunakan cleanser untuk wajah dengan sambil memijat wajah sedikitnya 1 menit lalu hapus dengan menggunakan kapas bersih.

Hindari munculnya komedo dengan melakukan scrub pada wajah anda, scrub yang anda pergunakan dapat anda buat dari bahan alami ataupun anda dapat menggunakan scrub untuk wajah yang banyak dijual.

Gunakan masker yang mampu menyerap wajah dengan sempurna, masker wajah yang perlu anda gunakan adalah masker yang aman bagi wajah anda. Gunakan masker sebagai cara mencegah pori-pori membesar ini paling tidak seminggu sekali dalam merawat wajah anda.

Kontrol minyak berlebih pada wajah anda, dengan mengatasi minyak berlebih pada wajah tentunya kotoran dan debu penyumbat pori-pori tidak mampu melekat di wajah anda. 

Bagi anda yang biasa mengenakan perawatan yang dijual bebas untuk menjaga kecantikan ataupun make up, usahakanlah yang berbahan alami ataupun anda dapat menggunakan yang berbahan dasar air bukan berbahan dasar minyak. Hal ini bertujuan agar kandungan minyak tidak berlebih pada wajah anda sehingga membuat wajah nampak mengkilap.

Demikianlah cara mencegah pori-pori membesar pada wajah anda yang perlu anda perhatikan dalam melakukan perawatan terhadap wajah anda agar pori-pori mengecil dan menjaga wajah tetap tampil cantik, sehat dan cerah sepanjang hari.

Khasiat Bunga Melati

Khasiat Bunga Melati

Selama ini orang mengenal bunga melati (Jasminum officinale) hanya sebatas tanaman hias, kosmetika, dan bahan campuran pembuat parfum atau teh. Padahal bunga melati mempunyai banyak manfaat sebagai obat yang telah digunakan selama berabad-abad di wilayah Mediterania. Bunga melati kaya akan komponen alam seperti minyak eteris dan senyawa kimia penting, seperti indole, linalkohol, asetat benzilik, alkohol benzilik, dan jasmon yang bila dimanfaatkan dapat memberikan banyak manfaat kesehatan.
Sejak jaman dulu, teh dan minyak melati juga dikenal sebagai afrodisiak alami yang sangat kuat, yang dapat meningkatkan libido, kekuatan seksual, menimbulkan rangsangan seksual, dan bahkan dapat mengobati infertilitas pada pria dan wanita. Melati juga dianggap sangat efektif untuk mengatasi nyeri otot, sendi, dan sakit kepala.
Menambahkan minyak melati ke dalam campuran minyak esensial juga dapat mengobati gejala yang paling umum dari infeksi pernapasan. Teh melati juga dikenal sebagai tonik alami yang dapat merangsang semua fungsi sistem tubuh utama dan organ. Melati memiliki sifat antiseptik yang dapat mengobati segala macam infeksi kulit. Melati juga adalah obat alami yang dapat digunakan untuk merangsang dan meningkatkan fungsi dari sistem pencernaan.
Dari hasil riset, ternyata melati bisa menjadi alat detosifikasi aman yang dapat digunakan untuk menghilangkan racun dan membersihkan tubuh. Teh dan ekstrak melati dapat membantu dalam menurunkan berat badan lebih efektif. Dalam aromaterapi, minyak bunga melati sangat efektif untuk mengobati ketegangan saraf,apatis, kecemasan, dan gangguan saraf yang serius.

Menghilangkan Komedo Secara Alami

Menghilangkan Komedo Secara Alami

Cara menghilangkan komedo secara alami yang perlu anda lakukan dalam bentuk perawatan harian terhadap wajah anda, menghilangkan komedo secara alami menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat dan berada disekitar anda untuk mengangkat dan mengatasi komedo yang membandel pada wajah anda. Permasalahan komedo menjadi masalah serius yang dimana dengan munculnya komedo pada wajah terutama pada bagian hidung akan membuat anda merasa minder dalam berpenampilan. Menutupi komedo dengan menyamarkannya menggunakan make-up bukan menjadi solusi yang tepat, bahkan dengan memperlakukan komedo seperti itu malah semakin memperparah kondisi wajah anda dalam berpenampilan.

Dengan menggunakan bahan-bahan yang terdapat disekitar anda dalam mengatasi komedo ini tentunya menjadi lebih mudah bagi anda dalam melakukan perawatan mengenai cara menghilangkan komedo. Beberapa bahan yang dapat anda pergunakan untuk menghilangkan komedo ialah; 

» Jeruk Lemon
Anda dapat menggunakan jeruk lemon ataupun bisa juga menggunakan jeruk nipis untuk mengatasi masalah komedo. Oleskan potongan jeruk lemon tersebut pada bagian wajah yang terdapat komedo, atau anda dapat membasuh wajah anda dengan menggunakan perasan dari jeruk lemon tersebut. Diamkan semalaman lalu basuh pada pagi harinya.

» Es Batu
Usapkan secara perlahan atau gerakan secara lembut potongan dari es batu pada bagian wajah yang memiliki komedo dengan menggunakan es batu. Cara ini bertujuan untuk mengecilkan pori-pori wajah anda sehingga komedo tidak mampu menembus ke permukaan kulit anda.

» Putih telur
Oleskan putih telur pada bagian wajah yang terdapat komedo lalu keringkan kemudian basuh menggunakan air hangat. Setelah bersih dari putih telur, basuh kembali wajah anda menggunakan air dingin agar pori-pori yang membesar ketika anda menggunakan air hangat dapat mengecil kembali.

» Garam
Campurkan sedikit garam pada air hangat yang anda gunakan untuk mencuci muka sebagai cara menghilangkan komedo. Jangan lupa untuk membasuhnya kembali menggunakan air dingin.

» Air Putih
Perbanyaklah minum air putih, selain bermanfaat bagi kesehatan, dengan mengkonsumsi lebih banyak air putih tentunya segala kotoran maupun minyak berlebih pada tubuh terutama pada bagian wajah dapat terbuang melalui keringat. Kotoran maupun minyak yang melekat pada wajah dapat menyebabkan komedo bahkan jerawat.

Demikianlah cara menghilangkan komedo secara alami dan mudah yang perlu anda lakukan dalam mengatasi pemasalahan komedo yang mengganggu penampilan anda sehari-hari. Cara tersebut aman anda lakukan setiap malam hari menjelang tidur, karena menggunakan bahan alami tentunya tidak menimbulkan efek samping bagi wajah anda.

Khasiat Buah Alpukat

Khasiat Buah Alpukat

Alpukat atau avokad berasal dari bahasa Aztek yaitu ahuacatl. Buah ini memang berasal dari daerah tempat suku Aztek berasal yaitu di daerah Amerika Tengah dan Meksiko. Awalnya buah ini mulai diperkenalkan oleh Martín Fernández de Enciso, salah seorang pemimpin pasukan Spanyol, pada tahun 1519 kepada orang-orang Eropa. Pada saat yang sama juga, para pasukan Spanyol yang menjajah Amerika Tengah juga memperkenalkan coklat, jagung dan kentang kepada masyarakat Eropa. Sejak itulah buah alpukat atau avokad mulai disebar dan dikenal oleh banyak penduduk dunia.
Khasiat Buah Alpukat
Hampir setiap bagian dari pohon alpukat memiliki manfaat. Kayu pohon alpukat bermanfaat sebagai bahan bakar. Biji dan daunnya dapat digunakan dalam industri pakaian. Kulit pohonnya dapat digunakan untuk pewarna coklat pada produk yang terbuat dari kulit.
Dalam bidang kecantikan, buah alpukat juga sering digunakan sebagai masker wajah. Buah ini dianggap mampu membuat kulit lebih kencang. Buah alpukat juga bermanfaat untuk perawatan rambut, misalnya bahan untuk creambath.
Alpukat memiliki kandungan nutrisi yang sangat tinggi. Setidaknya mengandung 11 vitamin dan 14 mineral yang bermanfaat. Alpukat kaya akan protein, riboflavin (atau dikenal sebagai vitamin B2), niasin (atau dikenal sebagai vitamin B3), potasium (atau lebih dikenal sebagai kalium), dan vitamin C.
Selain itu alpukat mengandung lemak yang cukup tinggi. Namun jangan takut karena lemak pada alpukat mirip dengan lemak pada minyak zaitun yang sangat sehat. Lemak yang dikandung dalam alpukat adalah lemak tak jenuh yang berdampak positif dalam tubuh. Lemak pada alpukat juga digunakan dalam pembuatan sabun dan kosmetik.
Berikut ini penjelasan beberapa zat dalam buah alpukat yang berkhasiat bagi tubuh kita:
Vitamin E dan vitamin A
Vitamin E dikenal sebagai vitamin yang berguna untuk menghaluskan kulit. Campuran vitamin E dan vitamin A sangat berguna dalam perawatan kulit. Kombinasi vitamin E dan vitamin A membuat kulit menjadi kenyal, menghilangkan kerut, membuat kulit terlihat muda dan segar.
Potasium atau Kalium
Potasium (dikenal juga sebagai kalium) yang ada dalam alpukat dapat mengurangi depresi, mencegah pengendapan cairan dalam tubuh dan dapat menurunkan tekanan darah.
Lemak tak jenuh
Dalam alpukat ada lemak nabati yang tinggi yang tak jenuh. Lemak ini berguna untuk menurunkan kadar kolestrol darah,yang berarti dapat mencegah penyakit stroke, darah tinggii, kanker atau penyakit jantung. Lemak tak jenuh pada alpukat juga mudah dicerna tubuh sehingga dapat memberikan hasil maksimal pada tubuh. Lemak tak jenuh pada alpukat juga mengandung zat anti bakteri dan anti jamur.
Asam oleat
Asam oleat merupakan antioksidan yang sangat kuat yang dapat menangkap radikal bebas dalam tubuh akibat polusi. Radikal bebas dalam tubuh akan menimbulkan berbagai macam keluhan kesehatan.
Vitamin B6
Vitamin ini berkhasiat untuk meredakan sidrom pra-haid atau pra-menstruasi yang umumnya diderita wanita setiap bulan.
Zat Besi dan Tembaga
Zat ini diperlukan dalam proses regenerasi darah sehingga mencegah penyakit anemia.
Mineral Mangaan dan Seng
Unsur ini bermanfaat untuk meredakan tekanan darah tinggi, memantau detak jantung dan menjaga fungsi saraf tetap terjaga.

Jeruk Nipis Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Jeruk Nipis Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Cara menghilangkan bekas jerawat dengan menggunakan bahan alami yang dapat anda lakukan dalam menjalani perawatan terhadap kecantikan, cara menghilangkan bekas jerawat dengan menggunakan jeruk nipis misalnya. Selain dapat digunakan sebagai pengontrol minyak berlebih pada wajah, jeruk nipis juga terkenal mampu menghilangkan noda yang terdapat pada wajah.

Jeruk nipis untuk menghilangkan bekas jerawat yang membentuk spot hitam pada wajah ataupun flek yang nampak jelas pada wajah anda. Khasiat dari jeruk nipis selain mampu mengatasi permasalahan pada wajah seperti flek hitam, pada artikel kali ini akan kita bahas mengenai manfaat dari jeruk nipis untuk menghilangkan bekas jerawat pada wajah.

Jeruk nipis yang berukuran agak besar anda belah menjadi beberapa bagian, cukup anda gosokan irisan dari jeruk nipis tersebut pada bagian wajah anda. Fokuskan pada daerah yang terdapat bekas jerawat seperti flek hitam, gosokan secara perlahan untuk menghindari kerusakan pada kulit wajah anda. Setelah digosok secara menyeluruh dan merata lalu diamkan hingga agak mengering (sekitar 20 menit). Setelah agak mengering lalu basuh wajah anda dengan menggunakan air bersih. 

Selain menggunakan jeruk nipis untuk menghilangkan bekas jerawat dengan mengoleskannya, anda juga dapat menggunakan perasan air jeruk nipis untuk menghilangkan bekas jerawat. Cuci wajah anda dengan menggunakan perasan air jeruk nipis rutin setiap malam hari menjelang tidur. Sebelum mencuci wajah dengan menggunakan perasan air jeruk nipis terlebih dahulu cuci wajah anda dengan menggunakan air bersih lalu bilas menggunakan perasan air jeruk nipis setelah itu bilas kembali menggunakan air bersih.

Masker jeruk nipis untuk menghilangakan bekas jerawat, selain menggunakan kedua cara diatas untuk menghilangkan bekas jerawat pada wajah anda. Dapat juga jeruk nipis ini anda jadikan sebagai masker bekas jerawat pengangkat sel kulit mati pada wajah anda. Peras jeruk nipis kedalam wadah lalu tambahkan madu aduk keduanya hingga merata, setelah itu anda dapat mengenakannya sebagai masker untuk menghilangkan bekas jerawat.

Hal yang perlu diperhatikan ketika mengenakan bahan alami jeruk nipis penghilang bekas jerawat ini adalah. Hindari penggunaan jeruk nipis pada jerawat yang masih meninggalkan luka/berdarah, hal ini akan menyebabkan luka yang masih basah menjadi melebar. Sebaiknya gunakan jeruk nipis untuk menghilangkan bekas jerawat pada bagian bekas jerawat yang sudah benar-benar kering, atau aplikasikan jeruk nipis untuk menghilangkan bekas jerawat ini pada bekas jerawat yang sudah menjadi hitam karena sel kulit mati.

Manfaat lain dari penggunaan jeruk nipis yang anda gunakan sebagai penghilang bekas jerawat ini adalah kulit nampak lebih cerah, lebih kencang, terhindari dari kerutan halus pada wajah, komedo hilang bahkan dapat membuat wajah lebih lembut.

Khasiat buah Delima

Khasiat buah Delima

Menurut hasil penelitian menunjukkan bahwa sari buah delima sangat berguna bagi jantung. Orang yang meminum segelas sari buah delima setiap hari, maka dapat terbebas dari serangan jantung. Dalam berbagai penelitian tentang keistimewaan buah delima, para ahli meneliti sejumlah binatang yang mudah terserang pengumpulan darah pada saraf-saraf darahnya. Mereka membagi tikus menjadi 2 (dua) kelompok. Di mana Kelompok pertama diberi minum air dan kelompok yang kedua diberi minum sari buah delima. Hasilnya, ternyata tikus yang diberi minum sari buah delima lebih dapat bertahan sekitar 54% daripada tikus yang tidak diberi minum sari buah delima.
Para ahli menyatakan bahwa seorang yang setiap harinya meminum 1 gelas sari buah delima , maka dia memperkecil berbagai kemungkinan terjadinya penggumpalan darah pada saraf-sarafnya yang menuju ke jantung, sehingga dapat menghindarkannya dari berbagai penyakit jantung.
Pada penelitian selanjutnya ditemukan fungsi bahan flifinuwidat bagi tubuh manusia sebagai antioksidan kuat. Penelitian itu dimulai dengan mencoba bahan-bahan makanan, termasuk juga yang terbuat dari tumbuh-tumbuhan dan bunga-bunga, khususnya daun teh. Dari semua tumbuh-tumbuhan yang digunakan, ternyata buah delima yang menunjukkan keberhasilan yang signifikan. Buah delima mempunyai unsur-unsur antioksidan yang lebih kuat untuk melawan oksida kolestrol plasma yang menyebabkan penyumbatan pada saraf-saraf darah yang menuju ke jantung.
Pada penelitian klinis terhadap sejumlah orang sehat dan sejumlah binatang yang dijadikan percobaan. Orang-orang yang sehat diberi minum sari buah delima selama 2 minggu dan binatang selama 14 minggu, agar dapat diketahui pengaruh sari buah delima terhadap oksida protein kolestrol yang menggumpal di dalam saraf-saraf darah mereka. Ternyata hasilnya menunjukkan bahwa sari buah delima dapat mengurangi penggumpalan protein kolestrol yang berbahaya dan oksidannya dalam tubuh orang-orang sehat maupun pada binatang (tikus). Intinya, penelitian tersebut menunjukkan bahwa sari buah delima sangat efektif dalam menghindarkan seorang dari penyumbatan pada saraf-saraf darah, karena pada buah delima terdapat unsur-unsur antioksidan dalam jumlah yang sangat besar.

Tips wajah tetap segar

Tips wajah tetap segar

Tips wajah tetap segar bercahaya dan nampak lebih awet muda, tips wajah tetap segar pada artikel kali ini akan dibahas mengenai cara merawat wajah agar tetap segar dengan memperhatikan beberapa bentuk perawatan terhadap wajah agar lebih segar dan nampak lebih bercahaya serta lebih awet muda dan terhindar dari beberapa masalah bagi wajah anda.

Tips wajah tetap segar dengan memperhatikan beberapa perawatan yang perlu anda terapkan dalam merawat kecantikan wajah anda. Dengan wajah yang selalu nampak lebih segar tentunya membuat anda merasa tampil lebih percaya diri lagi.

Langkah pertama yang perlu anda ketahui dan anda lakukan agar wajah tetap segar adalah dengan menyegarkan kulit melalui mandi. Untuk melancarkan peredaran darah dan membuka pori-pori pada kulit adalah dengan mandi air hangat. Dengan lancarnya peredaran darah dalam tubuh menjadikan tubuh anda lebih segar dan dengan terbukanya pori-pori pada kulit menghasilkan proses pembuangan melalui keringat tentunya lebih baik lagi. Namun sebaiknya ketika melakukan iar hangat untuk mandi ini sebaiknya jangan lebih dari 5 menit, sebab kandungan minyak alami yang berfungsi sebagai pelembab alami bagi kulit menjadi hilang. Hal ini menjadikan kulit menjadi kasar dan kusam, ketika menggunakan air hangat pada saat mencuci muka ataupun mandi sebaiknya bilas kembali dengan menggunakan air dingin untuk menutup kembali pori-pori wajah anda.
Gunakanlah produk untuk mandi bebas bahan kimia, Memilih produk yang digunakan untuk mandi sebaiknya yang memiliki kandungan moisturizer untuk melembutkan serta melembabkan kulit. Pilihan  sabun cair ataupun gel yang berbahan dasar natural sangatlah baik untuk mengembalikan kondisi kulit yang lelah. Lakukan juga pijatan ringan bagi tubuh serta wajah anda agar kandungan pelembab pada bahan tersebut mampu menyerap sempurna.
Gunakan pelembab yang sesuai dengan jenis kulit anda, pilihlah pelembab yang berbahan dasar air agar tidak terjadi minyak berlebih pada kulit, terutama pada bagian wajah anda. Perhatikan juga kandungan yang terdapat pada bahan pelembab yang anda gunakan, hindari penggunaan bahan kimia yang terdapat pada pelembab tersebut yang menyebabkan wajah menjadi lebih kering. 
Gunakan krim malam menjelang tidur, pada saat tidur kulit menjalani proses regenerasi secara optimal. Namun jika anda tidur pada ruangan ber-AC, kulit lebih cenderung hilangan kadar kelembabannya. Untuk menghindari kekurangan kelembaban pada saat tidur agar terhindari dari kulit kering pada tubuh, anda juga dapat mengenakan hand and body lotion sebelum tidur.
Hindari terlalu sering mencuci wajah anda, dengan terlalu seringnya anda mencuci muka malah membuat kulit anda menjadi kering, hal ini dikarenakan pelembab alami yang terdapat pada wajah menjadi hilang akibat dari anda terlalu sering mencuci muka. 

Berikan perawatan ekstra bagi wajah dengan menggunakan masker, pilihan masker yang bervariasi dapat anda gunakan agar wajah anda nampak segar serta tidak kusam. Gunakan masker yang berbahan alami yang mampu memberikan kelembaban bagi wajah anda serta mampu memberikan nutrisi yang baik bagi kulit. Kenakan masker pada wajah untuk menjaga kelembaban ini pada perawatan mingguan terhadap wajah anda.

10 Tips Kesehatan

10 Tips Kesehatan

1.Jaga Kesehatan Mata dengan Biji Pepaya
Bagaimana menjaga kesehatan mata? salah satunya ialah dengan mengonsumsi biji pepaya. Mengapa biji pepaya? Konon biji pepaya mengandung senyawa likopen yang penting bagi kesehatan mata. Bila Anda tidak tahan akan rasa getirnya, maka Anda dapat mengonsumsinya dengan ditambah madu, atau sebagai campuran minum teh. Selain itu bisa juga biji tersebut dijemur atau disangrai untuk kemudian dimakan sebagai snack. Konsumsilah secara teratur, kira-kira tiga kali sehari sebanyak sepuluh butir.
2.Biji Tomat Cegah Penyakit Jantung
Anda suka minum jus tomat tapi kerapkali membuang bijinya? Mungkin setelah membaca artikel ini kebiasaan itu harus diubah. Berdasarkan riset yang dilakukan Rowett Research Institute di Scotlandia, ditemukan bahwa cairan licin atau jelly berwarna kuning yang terdapat disekitar biji tomat mengandung senyawa atau bahan campuran yang manjur untuk melawan stroke dan penyakit jantung. Bila Anda meminum jus tomat tanpa membuang bijinya, maka Anda telah mengurangi risiko terjadinya penggumpalan darah sekitar 72 persen, hingga dapat Anda dapat terhindar dari penyakit jantung.
3.Jangan Lama Mencelup Teh
Teh diakui berkhasiat bagi kesehatan tubuh. Teh juga telah menjadi konsumsi khalayak luas sebagai minuman sehari-hari. Teh dikemas dalam bentuk teh celup juga teh bubuk. Namun ada yang perlu diperhatikan pada teh celup, yaitu pemakaiannya. Teh celup sebaiknya tidak dicelupkan terlalu lama. Ini berlaku untuk semua teh, berwarna maupun teh hijau.
Ini disebabkan adanya kandungan zat klorin dalam kantong kertas teh celup. Zat ini fungsinya untuk disinfektan kertas sehingga kertas akan terbebas dari bakteri pembusuk dan tahan lama. Kertas dengan klorin tampak lebih bersih. Namun disinfektan dalam jumlah besar tidak berbeda jauh dengan racun serangga.
Sehingga dianjurkan jangan mencelupkan teh celup dalam waktu lama. Jika mencelup kantong teh lebih dari 3-5 menit, klorin akan ikut larut dalam teh. Agar terhindar dari kemungkinan-kemungkinan penyakit, sebaiknya jangan mencelup kantong teh lebih dari 3 menit.
4.Kumur-kumur Saat Asma
Asma merupakan salah satu penyakit kronik terbanyak pasiennya di dunia.
Pengobatan asma ada yang bersifat pelega (reliever), ada pula yang bersifat pengontrol (controller). Obat asma yang paling aman dan efektif adalah yang diberikan dalam bentuk disemprot atau dihisap (inhaler) karena akan langsung masuk ke saluran nafas, efeknya cepat, efek samping minimal, dan dosisnya kecil.
5.Luka Sayat
Si kecil mengalami luka akibat bermain pisau hingga kulitnya tersayat?
Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan:
• Jika lukanya kecil, cukup ditekan saja beberapa detik dengan kapas atau perban steril untuk mengeringkan dan menghentikan perdarahan.
• Jangan mengoles luka dengan kapas karena dapat merusak pinggiran luka hingga perdarahan baru bertambah. Berikan larutan antiseptik untuk mencegah infeksi.
• Kalau darah sudah mengering/berhenti baru ditutup dengan plester
6.Pertolongan Pertama Demam
Yang penting dilakukan ialah menurunkan suhu tubuh penderita, bisa dengan mengompres menggunakan air dingin, memberikan obat penurun panas, juga disertai pengipasan agar panas tubuh segera menguap. Kompreskan air dingin di dada sebelah kiri atau ubun-ubun kepala yang bermanfaat menurunkan panas lebih cepat. Lebih aman menggunakan obat penurun panas jenis parasetamol, yang banyak dijual bebas, terutama bagi anak usia dibawah 5 tahun.
7.Perawatan Untuk Lingkaran Hitam di Sekitar Mata
Parutan kentang bisa mengurangi warna hitam di lingkaran mata. Kentang mengandung enzim yang bernama catecholase, yang sering digunakan sebagai bahan kosmetik dengan tujuan mencerahkan kulit. Blender sebutir kentang dan bungkus kentang yang diblender dengan kain bersih. Tempelkan langsung pada daerah di bawah mata, dan diamkan selama 15-20 menit. Jangan biarkan kentang masuk ke dalam mata. Bersihkan.
8.Mengurangi Kerutan di Wajah
Untuk mengurangi kerutan di wajah, bisa digunakan cara mudah dan murah yaitu dengan memanfaatkan anggur berwarna hijau. Anggur jenis ini sering digunakan sebagai salah satu bahan kosmetik krim anti kerut.
Tapi Anda bisa membuat sendiri ramuan anti kerut, caranya belah anggur jadi dua kemudian gosokan ke wajah dan leher. Pastikan Anda menggosokannya di area di sekitar mulut. Diamkan selama 20 menit dan basuh dengan air hangat-hangat kuku.
Lakukan setiap hari, dan Anda akan melihat perubahan pada wajah Anda. Jangan lupa minum air putih minimal delapan gelas sehari. Dan makan makanan yang kaya mengandung vitamin A seperti wortel, seledri dan bayam. Usakan tidur delapan jam sehari.
9.Masker Apel untuk Kulit Berminyak
Masker ini sangat cocok untuk kulit berminyak, pembuatan dan pemakaiannya pun sangat mudah.
Bahan-bahan:
• Satu buah apel ukuran sedang, diparut
• Lima sendok makan madu
Campur parutan apel dan madu dengan baik. Oleskan ke seluruh wajah dan biarkan selama 10 menit. Basuh dengan air dingin.
10.Sauna Kulit Wajah
Perawatan kulit yang baik salah satunya dengan sauna wajah. Yang Anda butuhkan adalah mangkuk yang diisi dengan air panas yang ditambahkan dengan beberapa minyak essential yang disesuaikan dengan jenis kulit:
Normal: Mandarin dan Lavender
Berminyak: Lemon dan Minyak Kayu Putih
Kering: Mawar dan Camomile
Lilitkan handuk di atas kepala, dan uapi wajah Anda dengan jarak 30 cm dari mangkuk selama kurang lebih dua menit. Langkah ini akan membuka pori-pori sehingga kulit siap untuk dimasker. Sebaiknya Anda tidak melakukan sauna wajah jika kulit sensitif, sedang hamil atau menderita asma.

9 Tips Kulit Muka berseri tanpa Jerawat!





Kulit yang halus mulus tanpa cela memang menjadi idaman setiap wanita...sememangnya wanita & kecantikan mmg xdapat dipisahkan ibarat irama & lagu, sekira anda mengalami masalah jerawat itu adalah perkara normal dan anda masih berhak mengembalikan seri wajah anda dengan mengikut tip2 yang akan diberikan dibawah ni :

Jom tengok TIPS mudah bagaimana nak menjadikan wajah berseri-seri selalu ;)

1. Mencuci wajah 2 kali sehari 
Tips menghilangkan jerawat yang pertama adalah dengan cara mencuci wajah 2 kali sehari. Mencuci wajah 2 kali sehari akan membantu menghilangkan minyak di permukaan kulit kita. Jika kita jarang membersihkannya, maka bakteria penyebab jerawat akan hidup subur di wajah kita. Namun ingat..jangan mencuci wajah apalagi menggosok wajah secara berlebihan kerana itu akan meningkatkan penghasilan minyak sobaceous yang dapat menyebabkan masalah kulit pada wajah. Cucilah wajah 2 kali sehari dengan menggunakan sabun yang lembut.

2. Sesuaikan kosmetik dengan jenis kulit anda
Jika kulit anda berminyak maka gunakanlah kosmetik untuk kulit berminyak, jika kosmetik yang anda gunakan tidak sesuai dengan jenis kulit anda..jerawat akan segera mendatangi kulit wajah anda. Jadi berhati-hatilah dalam memilih kosmetik.

3. Seboleh mungkin hindari kosmetik yang berminyak.
secara alami wajah kita akan menghasilkan minyak, bahkan kulit kering sekalipun. Jadi seboleh mungkin jauhi daripada menggunakan kosmetik yang berlebihan kerana minyak dan debu akan menjadi medium bakteria penyebab jerawat untuk bermukim di wajah kita.

4. Keringkan wajah kita dengan tuala yang bersih.
Setelah cuci muka atau mandi, laqpkan wajah kita dengan tuala yang bersih, kerana bakteria juga menyukai tempat yang lembab dan hangat.

5. Minum air putih
Hampir 70% kulit kita terdiri dari air, dengan minum air minima 2 liter sehari, maka kulit kita akan sentiasa segar dan sihat.

6. Gunakan pelembab kulit
Menggunakan pelembab akan membantu menyihatkan kulit kita, terutama dari kulit kering dan pecah2. Namun pelembab disini bukan bererti pelembab yang berminyak. Sekarang sudah banyak produk kosmetik yang bahan asasnya daripada air.

7. Pastikan kulit anda bersih sebelum tidur.
Selalu cuci muka anda sebelum tidur agar sel-sel kulit berkembang dengan baik.

8. Banyakkan makan sayur dan buah.
Sayur-sayuran mengandungi banyak vitamin yang menyihatkan kulit kita. Perbanyakkanlah makan sayur atau buah, terutama yang mengandungi vitamin E. Dengan kulit yang sihat, maka jerawat akan sukar untuk tumbuh dan berkembang.

9. Tidur yang cukup dan teratur.
Kulit juga sama seperti kita, memerlukan rehat yang cukup. Jadi biasakanlah untuk tidur yang cukup dan teratur. Kerana saat kita tidur, sel-sel kulit akan berkembang dan membuang racun-racun yang berbahaya sehingga saat kita bangun keesokan harinya kulit kita akan kembali segar.

Tips Wajah Mulus Berseri

Tips Wajah Mulus Berseri

Pada tips wajah kali ini kita akan membahas mengenai tips wajah mulus berseri, dengan melakukan perwatan terhadap wajah agar wajah mulus berseri secara alami. Wajah mulus tentunya menjadi dambaan kaum wanita dimana saja, dengan wajah yang mulus memiliki kesan lebih "fresh" atau bahkan nampak lebih muda dari usia sebenarnya. Dalam melakukan perawatan agar wajah mulus tentunya yang menjadi permasalahan adalah mengenai banyaknya biaya yang akan dikeluarkan untuk perawatan wajah agar nampak mulus ini, namun ternyata hal tersebut dapat anda hindari. Yaitu dengan melakukan perawatan wajah agar menghasilkan wajah mulus berseri secara alami dan mudah.

Hal yang paling utama untuk mendapatkan hasil wajah yang mulus serta berseri adalah, dengan selalu memperhatikan serta menjaga kondisi wajah anda. Dengan sering membersihkan wajah tentunya dapat menghindari debu maupun kotoran yang menempel pada wajah yang dapat mengakibatkan permasalahan seperti jerawat bahkan komedo. Selain memperhatikan dan menjaga kebersihan wajah tentunya hal yang dapat anda lakukan dalam merawat wajah agar selalu nampak lebih mulus dan berseri yaitu dengan melakukan tips perawatan terhadap wajah dimalam hari. Proses pembersihan dimalam hari pastinya perlu anda lakukan, dimana proses ini akan membersihkan seluruh kotoran atau debu bahkan make up yang masih melekat pada wajah anda.

Pada saat melakukan perawatan wajah dimalam hari untuk mendapatkan wajah mulus berseri sebaiknya anda melakukan proses pemberian nutrisi bagi wajah anda. Pemberian nutrisi bagi wajah dapat anda lakukan dengan menggunakan masker, penggunaan masker untuk menutrisi wajah anda sebaiknya menggunakan masker berbahan alami. Terdapat banyak sekali bahan-bahan alami yang dapat kita jadikan untuk membuat masker bagi wajah agar wajah mulus dapat kita miliki. Mengapa kita harus mengenakan masker untuk menutrisi wajah dilakukan pada malam hari? pemberian nutrisi bagi wajah dengan menggunakan masker sebaiknya dilakukan pada malam hari, dimana pada malam hari disaat itulah kulit melakukan regenerasi ataupun melakukan pergantian sel kulit. Proses pergantian sel kulit inilah jika tidak diimbangi dengan pemberian nutrisi maka akan menumpuklah sel kulit mati pada wajah yang mengakibatkan wajah kusam dan kasar.

Selain melakukan pemberian nutrisi dengan menggunakan masker, anda juga dapat melakukan proses smoothing ataupun scrubing pada wajah, proses ini sebaiknya juga menggunakan bahan-bahan alami yang memiliki kandungan tinggi vitamin yang dibutuhkan bagi wajah anda. Dengan melakukan proses scrubing ini tentunya dapat mengangkat sel kulit mati pada wajah yang menumpuk. Penumpukan sel kulit mati ini dapat menyebabkan flek hitam pada wajah yang mengakibatkan wajah nampak kusam dan kasar.

Selain dengan melakukan perawatan agar wajah mulus berseri dari luar anda juga perlu mengimbanginya dari dalam. Konsumsi vitamin E yang cukup, dimana vitamin E merupakan sumber vitamin yang dibutuhkan bagi kulit anda. Untuk mencukupi kebutuhan akan vitamin E ini sebaiknya anda mendapatkannya dari bahan alami yang memiliki kandungan tinggi vitamin E seperti alpukat, kacang, tomat. Jaga juga kebutuhan tubuh akan cairan, masalah kulit nampak kusam dan terlihat kasar bisa diakibatkan dari kurangnya asupan cairan pada tubuh. Cairan dibutuhkan bagi kulit untuk mempertahankan kelembabannya, jadi cukupi kebutuhan akan minum terutama air putih agar wajah mulus berseri.

Untuk mengimbangi hal tersebut sebaiknya anda juga melakukan olahraga, melakukan kegiatan olahraga rutin setiap hari tidak perlu lama ataupun tidak perlu melakukan olahraga berat namun sering ternyata bukan hanya dapat menjaga kesehatan tubuh, melakukan olahraga rutin juga dapat menyehatkan kulit anda serta dapat menjadikan wajah lebih segar dan berseri.

Khasiat Buah Nanas

Khasiat Buah Nanas

Nanas untuk Pelangsing Tubuh Nanas bisa meluruhkan timbunan lemak yang berlebihan di dalam tubuh. Berkat nanas, tubuh yang semula gembul perlahan-lahan menjadi langsing dan singset.
Bukan cuma itu. Buah yang kulitnya dipenuhi sisik ini membuat sistem pertahanan tubuh menjadi lebih joss. Kandungan vitamin A, vitamin C, kalsium, fosfor, magnesium, besi, natrium, kalium, dekstrosa,
sukrosa, serta, dan enzim bromelain yang tersimpan dan buah nanas merupakan peluru ampuh yang bisa meng-KO serbuan penyakit-penyakit serius, seperti tumor, aterosklerosis (penyempitan pembuluh darah), dan beri-beri.
Nanas memang berpotensi menjadi tanaman obat. Menurut Dr. Setiawan Dalimartha dalam bukunya yang berjudul Atlas Tumbuhan Obat Indonesia,enzim bromelain dalam buah nanas berkhasiat sebagai antiradang, membantu melunakkan makanan di lambung, mengganggu pertumbuhan sel kanker, dan mencegah terjadinya penggumpalan darah (blood coagulation).
Kandungan serat nanas yang cukup tinggi, cocok mengobati sembelit. Makan buah nanas, sama artinya mengonsumsi obat pencahar (konstipasi). Efeknya, buang air besar yang tadinya tersendat, menjadi lancar kembali. Nanas juga cukup baik dikonsumsi oleh orang-orang yang sedang sakit. Dalam nanas terkandung zat-zat yang dapat meningkatkan penyerapan obat ke dalam tubuh.
Mengangkat sel kulit mati.
Buah dan daun nanas bermanfaat pula membersihkan jaringan kulit yang mati (skin debridement). Sebuah percobaan yang dilakukan terhadap beberapa ekor tikus yang mengalami luka bakar memperlihatkan bahwa enzim dalam daun dan buah nanas dapat mengangkat jaringan kulit yang mati akibat luka bakar. Enzim ini terus bekerja sampai jaringan kulit yang sehat menampakkan diri.
Memetik Khasiat Nanas
Menurunkan berat badan
Sediakan 1 buah nanas yang tidak terlalu matang, kupas lalu cuci sampai bersih. Potong seperlunya, lalu jus atau parut, kemudian peras airnya. Agar air sari nanas diperoleh secara maksimal, peras dengan menggunakan potongan kain bersih. Minum air nanas sekaligus. Lakukan 2 kali sehari.
Sembelit
Pilih 3 buah nanas yang belum masak. Kupas dan cuci bersih. Parut atau jus, kemudian peras airnya. Minum air perasan nanas 2 kali sehari setelah makan. Masing-masing setengah gelas.
Radang tenggorokan
Sediakan 2 buah nanas masak. Kupas kulitnya, cuci sampai bersih, potong seperlunya, kemudian parut atau dibuat jus. Peras airnya. Minum 3 kali sehari, masing-masing 1/3 bagian.
Kembung atau rasa penuh di perut karena pencernaan terganggu
Minum jus nanas sekitar 30 menit sebelum makan. Lakukan 3 kali sehari sekitar masing-masing sebanyak 1/2 gelas (150 cc).
Cacingan
Pilih 1 buah nanas muda. Kupas lalu cuci sampai bersih, kemudian bilas dengan air masak lalu parut. Peras dan saring air parutan. Minumkan sedikit demi sedikit pada anak yang menderita cacingan.
Ketombe
Sediakan 1/2 buah nanas yang sudah masak. Kupas kulitnya, parut, peras lalu saring airnya. Tambahkan perasan 1 jeruk nipis ke dalam air nenas. Aduk rata. Kemudia gosokan pada kulit kepala yang berketombe. Lakukan sebelum tidur dan keramaslah keesokan harinya. Lakukan 2-3 kali dalam seminggu.
Radang kulit (Dermatitis)
Sediakan 1/2 buah nanas yang sudah masak. Kupas, cuci bersih, lalu parut. Gosokkan pada bagian kulit yang sakit. Lakukan pada malam hari menjelang tidur. Biarkan semalaman dan cucilah pada esok hari.
Luka bakar, gatal, bisul
Ambil beberapa helai daun nanas, cuci sampai bersih lalu tumbuk hingga halus. Balurkan pada bagian kulit yang sakit.
Keseleo atau Memar
Sediakan 1 buah nanas matang, kupas, cuci bersih, potong-potong seperlunya. Jus potongan nanas tadi, dan minum airnya sekaligus.
Efek samping nanas
Tidak semua orang bebas mengonsumsi nanas. Buah yang satu ini mempunyai efek samping
Menggugurkan kandungan Nanas muda berpotensi sebagai abortivum atau sejenis obat yang dapat menggugurkan kandungan. Makanya, nanas sering digunakan untuk mengatasi haid yang terlambat. Wanita hamil disarankan untuk tidak mengonsumsi nanas muda.
Memicu rematik Di dalam saluran cerna, buah nanas terfermentasi menjadi alkohol. Ini isa memicu kekambuhan rematik gout. Ini bisa memicu kekambuhan rematik gout. Penderita rematik dan radang sendi dianjurkan untuk membatasi konsumsi nanas.
Meningkatkan gula darah Buah nanas masak mengandung kadar gula yang cukup tinggi. Penderita diabetes sebaiknya tidak mengonsumsi nanas secara berlebihan.
Menimbulkan rasa gatal Terkadang sehabis makan nanas segar, mulut dan lidah terasa gatal. Untuk menghindarinya sebelum dimakan, rendamlah potongan buah nanas dengan air garam.

Tips Merawat Wajah Agar Putih Berseri

Tips Merawat Wajah Agar Putih Berseri

Cara Merawat Wajah Agar Putih, Bersih, dan Alami – Memiliki wajah putih berseri dengan cara alami adalah impian semua orang baik laki-laki dan perempuan. Untuk itu saya akan berbagi beberapa tips menarik seputar cara merawat wajah secara alami.

Tips pertama yaitu:
1.Agar wajah anda mulus dan bebas jerawat jangan lupa untuk membersihkan wajah sebelum tidur. Semalam atau selelah apapun anda usahakan untuk selalu mencuci wajah anda agar tidak kotoran dan kuman penyebab jerawat yang menempel.
2. Untuk membuat wajah cerah dan mulus rajin-rajinlah menggunakan masker bengkoang atau masker ketimun dan campuran putih telur seminggu sekali.
3.Lakukan peeling atau scrub wajah minimal 2 minggu – 1 bulan sekali untuk menggangkat sel kulit mati dan menghaluskan kulit.
4. Cobalah merendam beberapa lembar daun sirih di air panas dalam baskom, lalu dekatkan dan uapi wajah anda, setelahnya wajah anda akan terasa segar dan bebas kuman.
5. Agar kulit tidak bersisik cobalah untuk selalu menggunakan pelembab sesuai jenis kulit anda.6. Banyak minum air putih dan rajin-rajinlah mengkonsumsi vitamin E untuk kesehatan kulit dari dalam.
Tips ke-Dua yaitu untuk menunjang dan memaksimalkan tips pertama tadi, yaitu dengan cara memanfaatkan:
Cara Merawat Wajah Jeruk Nipis
Buah yang satu ini lebih dikenal sebagai penghilang bau amis, atau campuran penyedap makanan.
Tapi sebenarnya air jeruk nipis ini juga banyak manfaatnya untuk kecantikan dan kesehatan. Air yang berasal dari daging buah ini dikenal sanggup membuat pori-pori mengecil dan menghilangkan kelebihan lemak pada jenis kulit berminyak.
Manfaat :
Untuk merapatkan pori-pori kulit. Ambil daging jeruk nipis, oleskan pada kulit wajah. Biasanya di sekitar hidung dan pipi yang pori-porinya terlihat besar. Untuk memutihkan dan menghaluskan kulit. Usapkan potongan jeruk nipis pada wajah dan kulit bagian tubuh lainnya.
Cara Merawat Wajah dengan Alpukat
Konon alpukat banyak sekali nianfaatnya terutama untuk kecantikan. Dengan ilmu pengetahuan, terbukti bahwa alpukat memang kaya vitamin, mineral dan minyak alami. Alpukat banyak mengandung vitamin A, C, dan E, zat besi, potasium, niasin, asam pantotenik serta protein yang tidak biasanya terdapat dalam buah. Semua zat ini berguna bagi keindahan dan kesehatan kulit.
Manfaat :Sebagai pelembab. Ambil bagian dalam kulit alpukat, yang mengandung humektan, dan mampu menahan kelembaban kulit. Gosokkan secara lembut ke seputar wajah dan biarkan selama 15 menit. Setelah itu basuhlah wajah menggunakan air dingin. Lakukan malam hari sebelum Anda tidur karena malam hari adalah waktu yang tepat bagi kulit untuk bekerja. Wajah yang terjaga kelembabannya membuat make- up bertahan lama sesudahnya.
Penggunaan Masker dan Lulur.
Penggunaan masker merupakan salah satu upaya untuk mempercantik diri dengan perawatan menggunakan beberapa jenis tumbuhan seperti halnya sayuran. Masker dapat menegangkan dan melicinkan kulit. Penggunaan produk tumbuhan termasuk dalam pembuatan masker. Kulit yang masih remaja boleh menggunakan masker dari sayuran seperti ketimun, tomat, bengkuang, kentang, wortel,dll.

tips cara cepat untuk hamil

Tips Cara Agar Cepat Hamil
agar hamilagar cepat hamilTips Agar Cepat Hamil. Kehamilan dan mendapatkan keturunan merupakan sebuah harapan yang besar bagai pasangan suami isteri, khususnya bagi mereka yang baru saja melangsungkan pernikahan. Hadirnya buah hati dalam kehidupan keluarga menambah lengkap suasana. Momen tatkala hasil test kehamilan menunjukkan postif, adalah sebuah moment yang sangat dinanti oleh pasangan suami isteri bagi mereka yang mendambakan hadirnya generasi penerus keluarga.
Namun ada kalanya, harapan akan mendapatkan kehamilan dan keturunan terasa mulai sirna tatkala kehamilan yang ditunggu-tunggu belum datang juga. Stress dan putus asa banyak menghinggapi pasangan suami isteri yang telah lama menanti. Kadang kondisi ini banyak membuat sebuah keluarga menjadi tidak harmonis dan akhirnya terjadi perceraian gara-gara kasus ini. Sebetulnya banyak kasus yang menyebabkan sulitnya sebuah pasangan suami isteri untuk mendapatkan keturunan, di mulai dari adanya penyakit, gangguan hormonal, gangguan sistem reproduksi dan berbagai macam hal lainnya yang tentunya hal ini perlu dilakukan pemeriksaan dan pengobatan lebih lanjut untuk mengatasinya. Namun ada kalanya juga seorang pasangan suami isteri sulit untuk cepat hamil dikarenakan kurangnya pengetahuan dasar mengenai kehamilan, sehingga kehamilan yang di nanti belum datang juga.
Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan bagi pasangan suami isteri agar cepat mendapatkan kehamilan:

Berdoa Kepada Yang Maha Kuasa

Manusia hanyalah bisa merencanakan dan berusaha, sedangkan yang menentukan semuanya tentulah Tuhan. Oleh karena itu lengkapi usaha anda dengan berdoa kepada-Nya, agar diberkahi secepatnya karunia kehamilan. Doa begitu kuat, yang mampu mewujudkan sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin. Jadi, berdoalah!

Periksakan Kondisi Kesehatan Anda

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah melakukan pemeriksaan kesehatan yang mencakup kesehatan tubuh anda sendiri, mengenai sistem reproduksi anda, tingkat kesuburan dan hal lainnya kepada ahlinya. Periksakan hal ini baik suami maupun isteri. Hal ini merupakan modal penting untuk terjadinya kehamilan dan  untuk diketahui oleh pasangan suami isteri, karena jika terjadi kendala pada hal tersebut, tentunya diperlukan perawatan dan pengobatan lebih lanjut dan bukan hanya sekedar tips. Jika setelah diperiksakan dan dinyatakan kondisi anda dan pasangan anda sehat, maka mungkin tips selanjutnya bisa bermanfaat dan dapat anda lakukan.

Menerapkan Pola Hidup Sehat

Hal lain yang tidak kalah penting adalah menerapkan pola hidup sehat. Inilah yang harus anda perhatikan :
Jika kebetulan anda atau suami perokok, sebaiknya menghentikan merokok. demikian juga dengan kebiasaan meminum alkhohol.
meminum alkohol sedikit pun mengurangi peluang kehamilan hingga 50 %
Pastikan Berat Badan Anda Tidak Kurang/Tidak Lebih (ideal) karena berat badan yang kurang/lebih selain bisa mempersulit pembuahan, juga menjadi masalah saat anda hamil. Sedangkan bagi pria, kekurangan berat badan bisa mengurangi pembentukan sperma.
Rajin Olahraga, dengan demikian kondisi badan anda selalu fit dan dalam proses pembuahan pun akan lebih besar terjadi.
Pola Makan Bergizi Seimbang dalam mengkonsumsi makanan sarat gizi yang diperlukan untuk mendapatkan kehamilan sehat kelak.

Ketahui Masa Subur Anda

Masa subur ditandai oleh kenaikan Luteinizing Hormone secara signifikan sesaat sebelum terjadinya ovulasi (pelepasan sel telur dari ovarium). Kenaikan LH akan mendorong sel telur keluar dari ovarium menuju tuba falopii. Didalam tuba falopii ini bisa terjadi pembuahan oleh sperma. Masa-masa inilah yang disebut masa subur, yaitu bila sel telur ada dan siap untuk dibuahi. Sel telur berada dalam tuba falopi selama kurang lebih 3-4 hari namun hanya sampai umur 2 hari masa yang paling baik untuk dibuahi, setelah itu mati.
Untuk mengetahui cara menghitung masa subur anda, lengkapnya silahkan baca artikel kami:

Ketahui dan Hindari Masalah-Masalah Kesuburan (Infertilitas)

Masalah kesuburan terjadi akibat terganggunya sistem reproduksi pada wanita dan terjadinya penurunan kualitas dan kuantitas sperma pada pria. Sebuah penelitian menyatakan bahwa masalah kesuburan terjadi pada 40% akibat perempuan, 40% akibat laki-laki dan 30% akibat keduanya.
Selengkapanya mengenai hal ini :

Gunakan Posisi Berhubungan Badan Yang Tepat

Banyak pakar kesuburan yang berpendapat bahwa posisi pria di atas saat berhubungan badan memberikan peluang terbaik bagi terjadinya kehamilan. Agar lebih efektif, wanita bisa mengganjal pinggulnya dengan bantal sehingga serviks-nya bisa menampung banyak sperma. Usahakan setelah ejakulasi antar pasangan terjadi, selama 10-20 menit agar wanita tetap dalam posisi berbaring. Janganlah beranjak dulu dari sikap tiduran ini karena dalam menit waktu ini cairan semen akan mencair, dan jika wanita bangkit cairan semen akan mengalir kembali ke vagina dan suasana asam membuat sperma melemah dan mati. Hal ini juga merupakan suatu supaya agar kesuburan seorang wanita dapat terjaga dengan baik.

Hadirkan suasana Santai Saat Berhubungan

Kegiatan berhubungan suami isteri ini selayaknya dilakukan dalam suasana yang santai dan juga romantis. Saat masa subur tiba dan direncanakan untuk berhubungan intim, sediakanlah waktu yang cukup. Jika selesai aktifitas dari suatu pekerjaan, istirahatlah terlebih dahulu untuk memberi waktu menyegarkan tubuh. Mandi bisa jadi suatu cara agar tubuh menjadi segar kembali. Jagalah mood dan bersikaplah santai, jangan terlalu stres dalam melakukan hubungan seksual, misalnya memikirkan apakah”kegiatan” kali ini akan membuahkan suatu kehamilan.

Ketahui Mengenai Pengetahuan Dasar Terjadinya Kehamilan

Hal ini juga penting diketahui oleh pasangan suami isteri agar dapat dijadikan sebagai gambaran untuk mendapatkan kehamilan. Mengetahui seberapa banyak jumlah sperma normal, kondisi serviks saat masa subur, berapa lama sperma mencapai sel telur dsb. Lengkapnya mengenai proses terjadinya kehamilan, dapat di baca melalui artikel di bawah ini:

Minum Vitamin

Untuk cepat hamil, konsumsi vitamin maupun jenis makanan mengandung zat-zat dibutuhkan untuk kesuburan sangatlah penting untuk Anda dan pasangan. Vitamin C, salah satunya, dapat meningkatkan kualitas sperma. Mengkonsumsi 1000 mg dan 10 mcg vitamin D atau Vitamin E dapat meningkatkan kesuburan pria dan wanita. Dan wanita yang mengkonsumsi asam folat memiliki kesempatan hamil yang lebih baik dibanding mereka yang tidak mengkonsumsinya. Asam folat juga berperan penting dalam pembentukan tabung otak sang janin kelak.

Tips Cepat Hamil oleh dr. Rosdiana Ramli, SpOG

Jika selama ini anda telah melakukan tips-tips hamil seperti yang disebutkan di atas, namun belum jua dikaruniai kehamilan, ada baiknya anda mengikuti program kehamilan yang dibawakan oleh dr. Rosdiana Ramli, SpOg.
Dalam program ini beliau akan memberikan informasi mengenai masalah infertilitas-faktor penyebab  beserta solusinya, cara terapi penggunaan obat-obatan yang dapat mempercepat kehamilan anda, panduan jenis makanan yang dihindari bila anda ingin segera hamil, tips dan trik agar cepat hamil termasuk di dalamnya bagaimana posisi yang bercinta yang baik guna memperbesar kemungkinan anda hamil dan masih banyak info yang bisa anda dapatkan dari beliau.
Yang lebih penting lagi, anda akan diberikan program konsultasi gratis langsung dengan beliau via email. Sehingga dengan demikian akan makin melengkapi program kehamilan yang akan anda jalankan. Dengan konsultasi gratis dengan beliau, anda bisa menanyakan berbagai hal seputar permasalahan anda dan bagaimana mengatasinya, karena tentu saja permasalahan infertilitas tiap individu berbeda-beda, sehingga dengan demikian program  yang anda ikuti akan lebih personal dan terarah.
Selain itu, program tips agar cepat hamil ini sudah melalui penelitian medis dan telah menunjukan hasil yang diharapkan. Dan program kehamilan ini telah di dukung dan direkomendasikan oleh Dr. Boyke Dian Nugraha, SpOG, MARS ahli ginekolog dan konsultan seks yang telah kita kenal selama ini.
Dan tidak sampai disitu saja, ketika anda berhasil mendapatkan kehamilan, anda pun akan diberi panduan lengkap untuk ibu hamil dan panduan nutrisi untuk ibu hamil, sehingga kehamilan yang sedang anda jalani akan berjalan dengan baik hinga saatnya persalinan nanti.

11 tips untuk ibu hamil

Tidak mudah untuk hamil dengan cepat dan kadang kadang ia boleh memberikan tekanan perasaan apabila sanak saudara dan kawan-kawan kerap bertanya soalan yang sama. Tekanan perasaan pula boleh mengurangkan lagi peluang anda untuk hamil.Dalam kebanyakan kes, cuma perubahan kecil sahaja yang perlu dibuat untuk menolong anda hamil dengan cepat.
Sekiranya anda merancang untuk hamil, terdapat 11 tip yang boleh anda amalkan untuk meningkatkan kesuburan anda dan seterusnya hamil dengan lebih cepat.
1. Fahami bagaimana kehamilan terjadi. Jika haid anda teratur, setiap pertengahan bulan telur akan dikeluarkan oleh ovari dan sekiranya dalam masa yang sama anda berhubungan, sperma dari faraj akan berenang kedalam rahim dan akan berjumpa dengan telur yang menanti di salur peranakan (salur fallopian). Persenyawaan akan terjadi dan selepas itu, telur yang bersenyawa akan mengalami implantasi dan berlakulah kehamilan. Memahami bagaimana sistem reproduksi anda berfungsi menjadikan anda lebih peka kepada faktor faktor kesuburan dan juga memahami mengapa wanita gagal hamil.
2. Jumpa doktor anda. Pastikan anda bebas dari sebarang masalah dengan membuat lawatan doktor. Masalah cyst, endometriosis atau fibroid adalah penyakit yang kerap dikaitkan dengan sukar hamil. Malangnya wanita sering mengalaminya tanpa sebarang tanda dan gejala dan sekiranya diagnosa dapat dibuat diperingkat awal, rawatan yang berkesan mungkin akan dapat diberikan dan mengelak dari masalah sukar hamil. Sekiranya haid anda teratur dan sudah mencuba selama 1 tahun untuk hamil, anda mungkin boleh mengambil kira ujian analisa sperma dan HSG ( hysteros-salphingography) untuk memastikan salur fallopiananda tidak tersumbat.
3. Dapatkan berat badan yang ideal. Sekiranya anda mempunyai berat badan yang terlalu besar atau terlalu kurus, ia mungkin boleh memberikan masaalah kepada kesuburan anda. Kawal berat badan dan cuba kira BMI (Body Mass Index) anda. BMI diantara 20-24 menunjukkan berat optimal.
4. Ketahui waktu subur anda. Hari subur anda cuma 4-5 hari sebulan dan dengan mengetahui dengan tepat hari subur, anda boleh meninggikan peluang untuk hamil. Hari subur boleh dikiranya dengan tepat sekiranya haid anda teratur. Catatkan BBT ( Suhu badan asas) anda dan cuba perhatikan tanda tanda ovulasi yang seperti lendir serviks yang lebih licin dan senak perut ditengah bulan. Anda boleh membeli kit ovulasi di farmasi sekiranya mahu untuk meramal masa ovulasi dengan lebih tepat.
5. Hubungan seks yang lebih kerap. Melakukan seks dengan lebih kerap adalah penting untuk memastikan anda hamil dengan cepat. Seks 3-4 kali seminggu adalah disarankan dan pada hari hari subur, berhubunganlah setiap hari. Sesetengah posisi seks boleh membuatkan anda lebih senang hamil seperti suami berada diatas (missionary position). Posisi ini mungkin yang terbaik untuk mempastikan penetrasi optimal dimana sperma dilepaskan paling rapat dengan servik. Untuk memastikan tiada tumpahan sperma, letakan bantal dibawah punggung anda selama 30 minit atau membiarkan zakar suami berada dalam faraj selama 15 minit selepas ejakulasi.
6. Tingkatkan kesuburan suami. Pastikan kesihatan reproduksi suami pada takat optimal dengan mempraktis cara hidup sihat termasuk makanan seimbang dan berat badan optimal, bersenam, tidak merokok dan elak dari sebarang minuman keras. Sekiranya terdapat sebarang isu semasa seks seperti ejakulasi pra-matang, eloklah anda boleh berbincang dengan doktor. Ia mungkin sebab anda lambat hamil.
7. Mengambil multivitamin. Adalah disarankan kepada semua wanita yang merancang untuk hamil mengambil vitamin harian termasuk asid folik untuk mengurangkan risiko janin cacat. Suami pula disarankan untuk mengambil supplemen zinc untuk meningkatkan pengeluaran sperma.
8. Bersenam secara rutin . Bersenam adalah cara untuk anda sihat secara keseluruhan dan lebih bersedia untuk menghadapi tekanan semasa hamil dan semasa bersalin.
9. Mengambil makanan yang seimbang. Mengawal pengambilan makanan amat penting terutama apabila anda mengalami masalah ovulasi dan masalah ovulasi pula berkait rapat dengan PCOS, iaitu salah satu sebab mengapa wanita sukar hamil. PCOS pula dikaitkan dengan masalah kebal terhadap insulin dimana ia akan menambahkan lagi masalah ovulasi anda.Berita baiknya, dengan hanya mengawal diet, kebanyakan wanita PCOS dapat menteraturkan haid mereka kembali seterusnya berovulasi secara semulajadi.
  • Amalkan memakan lelemak monounsaturated dan kurangkan lemak transfat (yang terdapat pada makanan yang segera)
  • Lebihkan protin dari sayuran seperti produk soya dan kurangkan makan daging.
  • Makanan makanan yang berfiber tinggi seperti seperti sayuran dan whole grains seperti oats.
  • Kurangkan gula dan sebarang karbohidrat termasuk nasi, mee, bihun dan sebagainya.
  • Kurangkan makanan berasaskan susu seperti ais krim, whole milk dan cheese.
 10. Kurangkan tekanan. Life is stressful, memang tak logik kalau tiada tekanan dalam hidup ni. Walaubagaimanapun terlalu tertekan dikaitkan pula dengan masalah ketidaksuburan. Cuba buat aktiviti-aktivit ringan yang boleh mengurangkan tekanan anda seperti:
  • Memasak
  • Bersenam
  • Mendengar muzik
  • Membaca dan mendengar audiobooks
  • Manjakan diri anda dengan spa dan rawatan diri
  • Habiskan masa dengan kawan dan keluarga
  • Beromantik dengan suami
11. Jahuhi dadah, merokok dan minuman keras. Merokok, mengunakan dadah dan meminum minuman keras bukan sahaja memberi kesan negatif kepada kesuburan malahan meningkatkan risiko keguguran dan komplikasi kehamilan. Pastikan segala ubatan adalah selamat dimakan dan limitkan minuman kopi kepada 2 cawan sehari.

Thursday 14 February 2013

Agar Bayi Tidur Pulas

Agar Bayi Tidur Pulas – Asupan ASI / Susu yang cukup.
Bayi akan merasa tenang dan mudah tidur pulas jika dia sudah merasa kenyang. Begitu pula sebaliknya dia akan merasa gelisah dan rewel ketika merasa haus dan kelaparan. Untuk itu,
pastikan perutnya selalu dalam keadaan kenyang. Bayi Usia 0-6 bulan makan dan minumnya cukup hanya ASI Ekslusif.Sentuhan mesra.
Sentuhan sebelum tidur dapat membuat bayi merasa nyaman dan tidurnya lelap. Setuhlah mulai dari arah kaki, terus sampai ke bagian badan. Pijatan di sini lebih kepada sentuhan ringan dan pastikan tangan Anda dalam keadaan bersih. Suhu ruang kamar dijaga agar tidak terlalu panas atau terlalu dingin. Suara ibu yang merdu atau shalawat, umumnya akan menyejukkan perasaan bayi. Coba untuk mendendangkan lagu atau membacakan cerita menjelang tidur.
Pasang lampu redup dan suasana tenang. Anda dapat memasang lampu redup pada malam hari dan hindari suasana hiruk pikuk di kamar.
Kalau terbangun malam hari, susui dan biarkan kamar tetap dalam suasana remang-remang agar ia tahu bahwa malam hari adalah waktu untuk tidur. Jangan membangunkan bayi dengan sengaja hanya untuk menyusui / minum susu.
Ganti diaper/popok. Hindari untuk mengganti diaper malam hari saat tidur, kecuali saat ia buang air besar atau terbangun.
Perhatikan pakaian. Sebaiknya bayi tidak mengenakan baju yang terlalu longgar atau sempit dan kenakan baju tidur dari bahan yang menyerap keringat. Kalau udara dingin, kenakan baju yang berlengan dan celana panjang.
Lindungi bayi Anda dengan nyamuk, semut dan hewan kecil lainnya. Ini juga akan mempengaruhi kenyamanan bayi Anda pada saat tidur.
Agar Bayi Tidur Pulas
Info: penyebab bayi tidur gelisah, bayi tidur gelisah, agar bayi tidur pulas, agar bayi tidur pulas malam hari, bolehkah bayi minum susu sambil tidur, mengatasi anak tidur gelisah, baby tidur gelisah, baju tidur untuk bayi umur 3 bulan, cara supaya bayi tidur pulas, bayi 6 bulan tidur gelisah, kenapa bayi tidur gelisah, foto bayi, bayi tidur pulas, kenapa bayi tidurnya gelisah, cara memudahkan bayi tidur, knp bayi baru lahir kalau tidur gelisah, cara membuat bayi tidur pulas, bolehkah menyusui sambil tidur, tanda bayi cukup asi, penyebab bayi gelisah tidur, solusi bayi yang lahir 8 bulan setelah berusia 10 bulan, tips agar bayi tidur pulas, merawat bayi agar tidak rewel, sebab bayi tidur gelisah, penyebab tidur tidak pulas pada bayi umur 1 bulan, supaya bayi 8bulan pulas tidur, penanganan bayi berkeringat waktu tidur malam, bayi gelisah saat minum asi, kamar anak 8 bulan, cara agar anak bayi tidak rewel

Ibu Hamil Minum Kopi? Berbahaya!

Ibu Hamil Minum Kopi? Berbahaya!! Bila seorang ibu hamil minum kopi, ini boleh atau berbahaya? Dari banyak pendapat secara umum, ibu hamil disarankan untuk tidak minum kopi. Tetapi kemudian ini mulai berkembang menjadi pertentangan dengan mengemukakan bukti-bukti kalau minum kopi dalam batas tertentu akan aman untuk seorang wanita yang sedang mengandung.
Dengan paling banyak secangkir setiap hari, atau sebanyak 200 mg per hari, kopi masih aman untuk ibu hamil. Ini menurut sebuah penelitian oleh American Journal of Obstetrics and Gynecology. Dan disebutkan juga, pada ibu hamil minum kopi lebih dari 200 mg tiap hari, akan beresiko dua kali lebih besar mengalami keguguran janin dalam
<p>Your browser does not support iframes.</p>
href="http://www.infokesehatankecantikan.com/2012/11/khasiat-kandungan-dan-bermanfaat.html">kandungan dibandingkan dengan wanita sehat lain yang tidak minum kopi.
Selain itu, selain beresiko keguguran kandungan, kafein yang berlebihan pada tiap harinya akan menyebabkan pembuluh darah mengerut. Dan ini kemungkinan akan menyebabkan aliran darah yang menuju ke plasenta jadi berkurang dan mengganggu perkembangan janin dalam kandungan. Kafein bisa dengan mudah mencapai janin di dalam kandungan melalui aliran darah, dan ini akan langsung berpengaruh pada perkembangan janin yang sedang tumbuh.
Sedangkan pada sebuah penelitian lain di Denmark menyatakan, kafein yang berlebihan pada ibu dalam masa kehamilan akan menyebabkan naiknya resiko menjadi dua kali lebih besar, ibu tersebut melahirkan bayi dalam kondisi meninggal. Jumlah yang berlebihan di sini dalam ukuran delapan gelas kopi tiap hari atau lebih. Sementara beberapa penelitian lainnya, kopi yang diminum dalam masa kehamilan bisa menyebabkan bayi lahir dengan berat badan yang lebih kecil. Jadi bisa disimpulkan, akan lebih baik bagi seorang ibu hamil untuk tidak minum kopi demi ibu dan bayi dalam kandungan.

Terima kasih telah membaca artikel tentang Ibu Hamil Minum Kopi? Berbahaya!! semoga bermanfaat dan jangan lupa di share ke teman-teman...

Makanan Yang Dianjurkan Untuk Ibu hamil Buah untuk ibu hamil muda

Makanan Yang Dianjurkan Untuk Ibu hamil Buah untuk ibu hamil muda


Makanan Yang Dianjurkan Untuk Ibu hamil Buah untuk ibu hamil muda - Memperhatikan pola makan yang benar dan sehat sangat penting buat ibu yang sedang hamil. Memilih menu makanan sehat dan bergizi buat ibu hamil turut mempengaruhi perkembangan dari janin yang di kandung oleh ibu hamil. Ini berarti seorang ibu yang mengandung tidak boleh asal menkonsumsi makanan demi untuk menjaga kesehatan dari ibu tersebut atau bayi yang ada dalam kandungannya.
Baca jenis Makanan Sehat Ibu Hamil Tips Kesehatan Untuk Kehamilan Ibu  Info makanan sehat baca di  Daftar Nama Makanan Sehat yang Bikin Subur - Tambahan Nutrisi Baik Untuk Kesuburan Alat Reproduksi , Makanan Indonesia Yang Terkenal Di Dunia , Tips Cara Sehat Aman Menaikkan Berat Badan , Manfaat ASI (Air Susu Ibu) Eksklusif Bagi Bayi Keuntungan ASI Untuk Pertumbuhan Buah Hati , Makanan Sehat Untuk Wanita Pola Hidup Sehat Wanita Masa Kini , Makanan Sehat Untuk Diet Tips Cara Diet Sehat  
Selama mengandung ada makanan yang sangat di anjurkan untuk sang ibu hamil akan tetapi juga ada jenis makanan yang dilarang untuk ibu hamil. Jenis makanan yang sangat dianjurkan buat seorang ibu hamil misalnya buah-buahan segar, walaupun demikian ada juga jenis buah-buahan segar yang tidak boleh di konsumsi oleh ibu hamil. Seorang ibu yang lagi hamil harus memperhatikan makanan yang akan dikonsumsinya serta harus selektif dalam memilih makanan .

Buah-buahan yang dianjurkan

Perkembangan Janin

Perkembangan Janin
BULAN KE 1
Sel telur yang telah dibuahi menjadi sekumpulan sel berbentuk bola yang menempel di dinding rahim. Kumpulan sel itu lalu berkembang bentuknya menjadi seperti udang sebesar beras. Di tahap ini tumbuh susuna saraf pusat dan jantung
BULAN KE 2
Umur kehamilan 6 minggu : terbentuknya tangan, kaki, otak dan organ-organ penting : seperti jantung, hati, ginjal dan limpa.
Umur kehamilan 7 minggu : terbentuknya otak dan mata
Umur kehamilan 8 minggu : terbentuknya struktur telinga, mata dan mulut
Umur kehamilan 10 minggu : jantung mulai berfungsi, terbentuknya paru-paru
Yang Perlu di Ketahui
Pada saat ibu menyadari tentang kehamilan ini, calon bayi sudah tumbuh cukup lama sehingga ibu perlu mengejar pemasukan zat gizi yang diperlukan antara lain : zat pembanguna, zat tenaga, zat pengatur/vitamin dan mineral utamanya zat besi.
Sebelum turun dari tempat tidur, makan sesuai, misalnya makan kue biskuit.
Makan porsi kecil tetapi sering, mudah dicerna tidak terlalu berbumbu dan banyak minum air buah segar
Pemberian zat besi tablet
Mengatasi keluhan hamil muda antara lain:
Dengan menyadari peristiwa kehamilan , adalah hal yang kodrati yang dialami oleh semua perempuan dan mohon kepada Tuhan semoga proses kehamilan berjalan lancar, selamat sampai masa persalinan dan nifas.
Hati-hati dengan pemberian obat-obatan yang dimakan untuk mengatasi keluhan pusing-pusing, pana dan sebagainya seperti : antalgin, tetracilin dan sebagainya, karena obat-obatan tersebut dapat berakibat padaBULAN KE 3
Panjang embrio mencapai 5 cm dari kepala sampai pantat dan beratnya 14 gram (± sebesar sebutir telur ayam kampung). Wajah mulai terbentuk, hidung dan dagu bisa terlihat, kelopak mata bisa dibukan dan tertutup, bibir mulai mengisap-isap, kaki dan tangan sudah besar dan kecil, kuku jari-jari tangan terbentuk dengan baik, mulai menggengam jari-jarinya, alat kelamin mulai tampak, air kencing mulai di produksi.
Keluhan pada ibu hamil muda
Mual muntah dan pusing, tidak mau makan, lemas, meriang di pagi hari. Dalam keadaan berlanjut, kadang ibu memerlukan penanganan lebih lanjut. Keluhan-keluhan tersebut di atas adalah normal, hal ini timbul akibat adanya pengaruh perubahan-perubahan hormon kehamilan
Yang Perlu di Ketahui
Karena pada triwulan I adalah fase terbentuknya organ-organ vital lainnya dan perkembangan otaknya, maka jangan sampai kurang mengkonsumsi zat pembangun, zat tenaga, zata pengatur, vitamin dan mineral utamanya zat besi. Makan makanan yang beraneka ragam dengan cukup kwalitas dan kwantitas dengan porsi kecil-kecil tetapi sering.
Bila keluhan-keluhan hamil muda belum bisa di atasi, segeralah menghubungi petugas kesehatan terdekat.
Dapatkan suntikan imunisasi TT – 2 dengan selang suntikan TT1+TT2 4-g Mg perikasa kehamilan minimal 1 kali selama triwulan I
Bahaya pada triwulan I adalah keguguran.
Pada wanita yang mudah keguguran, sebaiknya dinasehatkan supaya jangan melakukan bersenggama pada hamil muda dan dilakukan harus dengan hati hati.
BULAN KE 4
Bayi berkembang cepat, organ dalam terbentuk. Kuku jari tangan dan kaki bertumbuh. Dia tampak kurus karena belum ada lapisan lemak di dalam tubuhnya. Di akhir bulan rambut halus tumbuh di seluruh tubuh bayi
BULAN KE 5
Bayi berkembang makin pesat. Panjangnya kini mencapai 13 cm. Ia kini memproduksi selaput putih yang melapisi tubuhnya dan melindungi kulitnya. Rambut, alis dan bulu matanya tumbuh, indranya pun berkembang. Meski matanya terpejam, bayi dapat menangkap cahaya yang terang.
BULAN KE 6
Sistem pencernaan dan kekebalan tubuh semakin matang. Bayi mulai mengeluarkan air seni tanda sistem pencernaan mulai bekerja. Ia kini sudah bisa mengontrol gerak tubuhnya dan anda bisa merasakannya bergerak, khususnya saat anda istirahat. Gerakan anda dan suara ramai bikin ia tidur.
BULAN KE 7
Otak berkembang dengan cepat, panjang janin 35-38 cm, berat 1250 gram, dan janin bisa membuka dan menutup mata. 96% dari semua janin telah berganti posisi, yaitu posisi kepala di bawah, organ-organ tubuh mulai sempurna. Berat janin bertambah dengan cepat (janin mulai melatih gerkan-gerakan bernafas, mengontrol suhu badan dan lain-lain). Bayi yang lahir pada masa ini memerlukan perawatan yang khusus di unit perawatan intensif untuk bertahan hidup kandungan
Yang Perlu di Ketahui
Periksakan kehamilan minimal 1 kali pada bulan ke 7 dengan tujuan untuk mengetahui posisi kepala bayi apakah sudah benar atau tidak (persentasi kepala). Bila persentasi belum benar, ibu dinasehatkan melakukan upaya-upaya yang bisa membetulkan posisi, misalnya : ibu sering nungging.
Memperhatikan kosumsi makanan (kwalitas dan kwantitas) mengingat pada posisi kecil harus lebih sering karena perut ibu sudah terdesak rahim yang membesar.
Ibu dan keluarga dinasehatkan untuk merencanakan tempat persalinan dimana dan biaya yang diperlukan bila saat melahirkan memerulukan rujukan siapa yang memutuskan, transportasi dan lain-lain]
Ibu meulai berlatih mengejan.
BULAN KE 8
Gerakan bayi anda semakin terkordinasi, dan ia sudah bisa membukan dan menutup mata, juga merasakan rada manis dan asam. Kepala bayi anda mungkin ada di bawah, di posisi siap dilahirkan. Tapi posisi ini bisa berubah sewaktu-waktu.
BULAN KE 9
Bayi lengkap terbentuk dan ia kini bisa lahir kapan saja. Setiap minggu ia akan bertambah 225 gram. Lapisan lemak yang tebal mulai berkembang di bawah kulitnya, membuatnya tampak lebeih berisi, dan memberi cadangan energi untuk digunakan pada saat ia keluar dari rahim

Perkembangan Janin

Info: perkembangan janin 7 bulan, perkembangan janin usia 6 bulan, posisi bayi 7 bulan, perkembangan janin usia 7 bulan, perkembangan janin usia 8 bulan, posisi janin 7 bulan, tahap perkembangan janin, gambar janin usia 7 bulan, gambar janin usia 5 bulan, posisi janin 6 bulan, janin usia 8 bulan, gambar janin 7 bulan, posisi janin usia 8 bulan, gambar janin 6 bulan, posisi janin 9 bulan, posisi janin usia 7 bulan, keluhan hamil 9 bulan, Janin usia 7 bulan, meriang saat hamil, bentuk janin usia 6 bulan, posisi janin usia 6 bulan, perkembangan janin 6 bulan, janin usia 6 bulan, gambar janin usia 9 bulan, perkembangan janin usia 9 bulan, Gambar janin 8 bulan, meriang saat hamil muda, perkembangan janin usia 7 minggu, janin 7 bulan, posisi bayi usia 7 bulan